30.000 Pekerja Terkena PHK pada Akhir Mei hingga Awal Juni 2025

30.000 Pekerja Terkena PHK pada Akhir Mei hingga Awal Juni 2025

SPEKTROOM.ID - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melaporkan terdapat 30.000 pekerja terkena PHK pada periode akhir Mei hingga awal Juni 2025. Hal tersebut terjadi peningkatan pekerja yang terkena PHK.

Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Kemnaker Indah Anggoro Putri menyampaikan, hingga pekan pertama Juni 2025, sekitar 30.000 pekerja terkena PHK. “Sekitar 30.000-an [pekerja ter-PHK] per akhir Mei sampai minggu pertama Juni [2025],” kata Indah di Jakarta, Selasa (24/6/2025).

Indah tidak memerinci lebih jauh provinsi dengan kasus PHK tertinggi dalam rentang periode tersebut. Selain itu, dia juga tidak memerinci sektor mana yang paling banyak merumahkan pekerja sepanjang akhir Mei hingga Juni 2025.

Dia hanya menyebut sektor yang paling banyak melakukan PHK masih sama seperti data sebelumnya.  Adapun, Indah menuturkan bahwa data PHK nantinya akan dipusatkan di Badan Perencanaan dan Pengembangan Ketenagakerjaan (Barenbang Naker).

Karena untuk dilihat antara data real dari dinas dengan klaim JKP, harus divalidasi dulu, supaya benar-benar memberikan informasi yang akurat,” katanya.

Kemnaker sebelumnya mencatat setidaknya 26.455 orang ter-PHK hingga 20 Mei 2025. Korban PHK paling banyak terjadi di Jawa Tengah yakni sebanyak 10.695 orang sepanjang Januari-Mei 2025.

Provinsi dengan kasus PHK terbanyak kedua ditempati oleh Daerah Khusus Jakarta dengan total kasus sebanyak 6.279 orang, dan Kepulauan Riau 3.570 orang. Kala itu, Indah menyebut bahwa kasus PHK paling banyak terjadi di sektor pengolahan, perdagangan besar eceran, dan jasa.  “Sektornya [paling banyak] pengolahan, perdagangan besar eceran, dan jasa,” ujarnya.

Berita terkait

LEIF 2025, Eksplorasi Potensial Lampung,  Peluang Investasi Untuk Pertumbuhan Berkelanjutan

LEIF 2025, Eksplorasi Potensial Lampung, Peluang Investasi Untuk Pertumbuhan Berkelanjutan

Spektroom - Pemerintah Provinsi Lampung berkolaborasi dengan Bank Indonesia menghadirkan forum ekonomi dan investasi untuk menjelajahi potensi Lampung menuju pertumbuhan berkelanjutan, bertajuk Lampung Economic & Investment Forum (LEIF) 2025. Pemprov Lampung bersama Bank Indonesia akan terus memperkuat koordinasi dan publikasi agar pelaksanaan LEIF 2025 berjalan lancar serta mampu memberikan dampak

Anggoro AP
Maluku Tengah Rayakan HUT ke 68. Gubernur Lewerissa ajak warga Hidupkan terus Semangat "Masohi"

Maluku Tengah Rayakan HUT ke 68. Gubernur Lewerissa ajak warga Hidupkan terus Semangat "Masohi"

Spektroom– Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Kota Masohi yang digelar di Alun-Alun Kota Masohi, Kabupaten Maluku Tengah, Senin (3/11/2025). Mengawali sambutannya, Gubernur mengajak masyarakat memaknai momentum ini sebagai sarana memperkuat kebersamaan dan gotong royong yang menjadi jati diri

Yantje Lekatompessy, Pelinus Latuheru
Gubernur Maluku Tinjau Pameran  30 UMKM,  Ajak Pelaku Usaha Terus Berkreativitas

Gubernur Maluku Tinjau Pameran 30 UMKM, Ajak Pelaku Usaha Terus Berkreativitas

Spektroom– Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa, bersama Bupati Maluku Tengah, Bapak Zulkarnain Awat, menghadiri kegiatan makan patita sekaligus meninjau langsung pameran 30 UMKM yang berlangsung di Pelabuhan Ina Marina, Masohi, pada Senin (3/11/2025). Dalam suasana penuh keakraban, Gubernur Maluku menyempatkan diri berbelanja dan berinteraksi langsung dengan para pelaku UMKM.

Yantje Lekatompessy, Pelinus Latuheru