Babinsa Koramil 1425-02 Bangkala Bersama Warga Bersihkan Saluran Air di Bonto Tala

Babinsa Koramil 1425-02  Bangkala Bersama Warga Bersihkan Saluran Air di Bonto Tala
Foto : Babinsa Koramil 1425-02 Bangkala bersama warga bersihkan saluran air. (Foto: Pen kodim 1425 Jeneponto)

Spektroom - Babinsa Koramil 02/Bangkala Kodim 1425/Jeneponto bersama warga melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan saluran air di Dusun Bonto Tala, Desa Pattiro, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, Minggu, (11/1/2026).

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya genangan air dan banjir, sekaligus menjaga kebersihan serta kesehatan lingkungan masyarakat.

Kerja bakti berlangsung dengan penuh semangat dan rasa kebersamaan, dimana Babinsa dan warga bahu-membahu membersihkan endapan tanah, sampah, dan rumput liar yang menyumbat aliran air.

Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya membantu secara fisik, tetapi juga mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menjaga lingkungan yang bersih dan nyaman.

Danramil 02/Bangkala Mayor Arm Andi Irvan Bahtiar saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan kerja bakti ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kondisi lingkungan masyarakat binaan.

Menurutnya, saluran air yang bersih dari berbagai kotoran sangat penting untuk mencegah banjir serta berbagai penyakit yang dapat timbul akibat lingkungan yang tidak terawat.

Lebih lanjut, Danramil menegaskan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan gotong royong bersama warga diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

“Melalui kebersamaan seperti ini, kami ingin membangun rasa tanggung jawab bersama sehingga tercipta lingkungan yang sehat, aman, dan nyaman bagi masyarakat,” pungkasnya.

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti