Bupati Pasaman Barat Letakkan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih di Pujorahayu

Bupati Pasaman Barat Letakkan Batu Pertama Pembangunan Koperasi Merah Putih di Pujorahayu
Bupati Pasaman Barat, Yulianto meletakkan batu pertama pembangunan Koperasi Merah Putih. (Foto: Kominfo Pasbar)

Spektroom - Bupati Pasaman Barat, Yulianto, meletakkan batu pertama pembangunan gerai dan gudang Koperasi Desa Merah Putih di Nagari Pujorahayu, Kecamatan Luhak Nan Duo, Selasa (30/12/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat dalam mendukung penguatan ekonomi nagari berbasis koperasi.

Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih tersebut sejalan dengan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih, yang bertujuan mendorong kemandirian ekonomi masyarakat melalui kelembagaan koperasi.

Kegiatan peletakan batu pertama itu turut dihadiri Anggota DPRD Pasaman Barat Erianto, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari (DPMN), Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan Pasaman Barat yang diwakili Kepala Bidang Koperasi Kevin, unsur Koramil 02 Simpang Empat, Camat Luhak Nan Duo, wali nagari, serta tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Bupati Yulianto menegaskan dukungan penuh Pemerintah Daerah terhadap Pemerintah Nagari Pujorahayu dalam merealisasikan kebijakan nasional tersebut, khususnya dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat nagari.

“Pemerintah Daerah sangat mendukung instruksi Presiden Republik Indonesia dalam pembangunan ekonomi yang berorientasi pada kepentingan bersama. Hal ini sejalan dengan upaya mewujudkan pembangunan Kabupaten Pasaman Barat yang lebih baik,” ujar Yulianto.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara camat, wali nagari, dan Badan Musyawarah (Bamus) nagari agar seluruh program pembangunan dapat berjalan optimal. Menurutnya, pengelolaan koperasi harus dilakukan secara profesional dan akuntabel agar mampu menjadi contoh bagi nagari lainnya.

Selain itu, Bupati Yulianto menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan dilaksanakan Pemilihan Wali Nagari (Pilwana), yang dinilai berpengaruh terhadap kesinambungan tata kelola pemerintahan nagari dan pelaksanaan program pembangunan.

Sementara itu, Anggota DPRD Pasaman Barat, H. Erianto, mengapresiasi langkah Pemerintah Daerah dan Pemerintah Nagari Pujorahayu dalam mendorong pembangunan Koperasi Desa Merah Putih sebagai penggerak ekonomi masyarakat.

“Kami berharap koperasi ini nantinya benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, khususnya dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan warga nagari,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, Pejabat Wali Nagari Pujorahayu, Shurasa, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat dan DPRD atas dukungan yang diberikan terhadap pembangunan koperasi tersebut.

Ia menjelaskan bahwa lahan yang digunakan merupakan aset Nagari Pujorahayu seluas sekitar 4.460 meter persegi. Rencananya, bangunan Koperasi Desa Merah Putih akan dibangun dengan ukuran 20 x 30 meter. (RRE/Rel)

Berita terkait

Sekolah Rakyat Permanen Tahap II, Terus Dilakukan Secara Masif  di Aceh

Sekolah Rakyat Permanen Tahap II, Terus Dilakukan Secara Masif di Aceh

Spektroom – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mempercepat pembangunan permanen Sekolah Rakyat (SR) Tahap II di Provinsi Aceh sebagai bagian dari pemulihan pasca bencana banjir bandang sekaligus upaya memutus mata rantai kemiskinan melalui peningkatan akses pendidikan yang berkualitas. Pembangunan Sekolah Rakyat di Aceh diharapkan menjadi simpul pemulihan sosial dan ekonomi masyarakat terdampak

Nurana Diah Dhayanti