Festival Santa Claus di Pattimura Park Libatkan 73 UMKM

Festival Santa Claus  di Pattimura Park Libatkan 73 UMKM
Pj.Sekretaris kota Ambon, Robby Sapulette ( Sumber: Spektroom).

Spektroom - Festival Santa Claus mengajak masyarakat untuk belanja cerdas dan tetap mengedepankan kesederhanaan dalam menyongsong hari hari besar, keagaamaan.

Sebagaimana yang disampaikan Wali Kota Ambon, dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Pj. sekretaris kota Ambon, Robby Sapulette saat membuka kegiatan ini.

"Event ini diharapkan dapat menumbuhkan toleransi antar umat beragama dan mengajak masyarakat untuk belanja cerdas dan tetap mengedepankan kesederhanaan dalam menyongsong hari hari besar umat beragama"ujar Wako Ambon, Senin (1/12/2025).

Menurutnya, masyarakat kota Ambon yang majemuk yang terdiri dari berbagai suku agama dan bahasa dapat menjadi satu kekuatan untuk lebih memajukan kota ini.

Dikatakannya, hidup berdampingan menjadi modal kita untuk terus memajukan suatu kota dan ini pula merupakan dambaan pemerintah kota Ambon.

Pada event kali ini melibatkan pelaku ekonomi kreatif yang menjadi ujung tombak bangsa ini.

Industri ekonomi kreatif merupakan basis dari karakter dan simbol kehadiran indonesia di tengah pergaulan antar bangsa di dunia serta faktor pendukung ,seperti jumlah kunjungan wisatawan juga menjadi pemicu berkembangnya nilai jual dari satu produk ekonomi kreatif.

" Harapan kami bentuk kerja sama dapat terus berjalan, sehingga dapat semakin menumbuhkan rasa memiliki sebagai bagian dari satu kesatuan masyarakat kota Ambon," harap dia.

Para pelaku UMKM yang terlibat sebanyak 73 peserta dan 17 grup santa claus memeriahkan Santa claus festival di Kota Ambon. (EM)

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti