Hilirisasi UMKM Motor Penggerak Nilai Tambah Produk Lokal Kalteng

UMKM

Hilirisasi UMKM Motor Penggerak Nilai Tambah Produk Lokal Kalteng
E flyer Kalteng Menyapa RRI Palangka Raya (dok.RRI.P Raya)

Spektroom - Pemerintah dan pelaku UMKM sepakat menajamkan hilirisasi sebagai strategi menaikkan kelas produk lokal. Dalam Dialog Kalteng Menyapa Pro 1 RRI Palangka Raya, arah kebijakan hingga suara pelaku usaha dipertemukan untuk memperkuat fondasi ekonomi berbasis kearifan lokal.

Program Kalteng Menyapa Pro 1 RRI Palangka Raya mengangkat tema strategis sektor riil, Kamis (20/11/2025). Kali ini, fokus pada hilirisasi UMKM—langkah yang dianggap paling realistis untuk memperluas nilai tambah dan memperkuat daya saing produk Kalimantan Tengah.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Tengah, Rahmawati, menegaskan bahwa pendataan dan pendampingan menjadi pintu masuk keberhasilan hilirisasi. Menurutnya, UMKM yang ingin naik kelas harus memiliki rekam data yang jelas, terutama terkait omzet tahunan.

Dari jumlah tersebut, sebagian besar sudah aktif dan terus masuk dalam proses pemutakhiran data untuk memastikan pendampingan tepat sasaran. Upaya ini menjadi fondasi agar hilirisasi dapat berjalan konsisten.

Dua Nara sumber dan Presenter Kalteng Menyapa (Foto tangkapan layar youtube)

Pada sesi berikutnya, hadir Ketua Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) Bintang Jaya Itah, Raden Roro Endah Kusumastuti figur yang sebelumnya berhasil membawa KIM Bintang Jaya meraih Juara Terbaik Tingkat Nasional Bidang Ekonomi Kreatif/Digital pada Kim Fest 2025 di Tengerang 14-15 Nopember 2025 sekaligus Predikat Juara Umum. Roro menyampaikan terimakasih KIM Bintang Jaya Itah sebagai binaan Diskominfosantik kota Palangka Raya. Reputasi tersebut makin menegaskan bahwa pelaku UMKM Kalteng memiliki kapasitas untuk bersaing jika ruang hilirisasi dibuka lebih lebar.

Prestasi ini bisa menjadi pintu masuk untuk memperkuat pandangannya mengenai hilirisasi.

Ayu Presenter Kalteng Menyapa (Foto Tangkapan YouTube)

Kolaborasi pemerintah, pendamping UMKM, dan komunitas informasi menjadi kunci agar hilirisasi bukan sekadar wacana, tetapi motor penggerak ekonomi daerah. Dengan fondasi data yang rapi dan ruang pemasaran yang makin terbuka, produk lokal Kalimantan Tengah berpeluang naik kelas dan bersaing lebih percaya diri.

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti