Pemkot Ambon Angkat 170 P3K, Walikota Siapkan Solusi bagi 117 Honorer

Pemkot Ambon Angkat 170 P3K, Walikota Siapkan Solusi bagi 117 Honorer
Walikota Ambon Bodewin Wattimena, foto bersama 170 P3K, usai acara pelantikan, di ruang Vlesingen Kota Ambon, Senin (15/12/2025) Foto : Eva. M

Spektroom– Pemerintah Kota Ambon resmi mengangkat 170 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) pada tahap pertama seleksi.

Sementara itu, 117 tenaga honorer lainnya disiapkan untuk tetap bekerja melalui skema tenaga outsourcing agar tidak kehilangan mata pencaharian.

Dari sekitar 387 tenaga honorer yang tersisa dalam proses P3K, Pemkot Ambon sebelumnya telah mengusulkan 287 orang untuk diangkat sebagai P3K paruh waktu. Namun, pada tahap awal, pemerintah pusat hanya memberikan kuota 170 orang yang kini telah resmi diangkat.

Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena menyampaikan harapannya agar 117 honorer yang belum terakomodasi tetap mendapat kesempatan bekerja melalui kerja sama dengan pihak ketiga.

“Kita bersyukur dari hampir 300 yang diusulkan, kini tersisa 117 orang. Harapan kita, mereka juga mendapat kesempatan yang sama untuk tetap bekerja,” ujar Wattimena, Senin (15/12/2025).

Menurutnya, langkah tersebut diambil agar proses pendataan dan penataan tenaga honorer di lingkup Pemerintah Kota Ambon dapat diselesaikan tanpa mengorbankan keberlangsungan pekerjaan para honorer.

Wattimena mengakui, kebijakan ini berdampak pada tingginya belanja pegawai. Namun pemerintah daerah memilih langkah tersebut demi menjaga keberlanjutan kerja para tenaga honorer, sembari terus melakukan pembenahan sistem kepegawaian.

“Tidak ada pilihan lain bagi kami selain memastikan mereka tetap bisa bekerja, sambil pemerintah memperbaiki sistem secara bertahap,” tegas Walikota (EM)

Berita terkait