Sekolah Rakyat di Madiun Dikebut, Ditargetkan Beroperasi Tahun Ajaran Baru 2026
Spektroom - Pembangunan Sekolah Rakyat (SR) di Kabupaten Madiun segera dimulai. SR di Kabupaten Madiun tersebut akan dibangun di lahan eks bengkok Kelurahan Nglames seluas 5,3 hektar yang saat ini sedang dalam tahap pengurukan.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Madiun, Supriyadi mengatakan, Sekolah Rakyat (SR) merupakan program dari Kementerian Sosial RI (Kemensos RI) untuk pendidikan masyarakat kurang mampu.
"Sekolah Rakyat ini diharapkan dapat membantu masyarakat desil satu dan dua untuk mengakses pendidikan, sekaligus mendukung visi Kabupaten Madiun Bersahaja (Bersih, Sehat dan Sejahtera)," kata Supriadi, Jumat (9/1/2026).
Menurutnya, proyek Sekolah Rakyat di Kabupaten Madiun ditargetkan selesai selama tujuh sampai delapan bulan ke depan.
"SR ini merupakan program strategis nasional (PSN) menyasar masyarakat kurang mampu ditargetkan beroperasi pada tahun ajaran baru 2026," katanya.
Selain pengurukan tanah di lahan pembangunan, Pemkab Madiun juga melakukan sosialisasi kepada warga sekitar lokasi untuk memberikan pemahaman akan adanya dampak seperti peningkatan lalu lintas kendaraan proyek dan polusi.
Sosialisasi melibatkan petugas perwakilan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat IV Surabaya, PT Brantas Abipraya, DPUPR, OPD terkait, Muspika, perwakilan RT dan RW, LPMK, serta tokoh masyarakat.
Dengan sosialisasi ini diharapkan, masyarakat terlibat aktif dan ikut menjaga kondusivitas agar pembangunan SR ini berjalan lancar dan selesai tepat waktu.