Wali Kota Batu Nurochman Tegaskan Kesiapan Kota Batu Gelar Kejuaraan Biliar Bertaraf Internasional

SPEKTROOM. ID – Wali Kota Batu, Nurochman, secara resmi membuka kejuaraan cabang olahraga (cabor) biliar dalam rangka Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim IX yang dipusatkan di venue Carabao Bistro & Pool, Kota Batu, pada Sabtu (28/6/2025).
Dalam sambutannya, Nurochman menegaskan bahwa Kota Batu siap menjadi tuan rumah kejuaraan biliar berskala nasional bahkan internasional di masa mendatang. Ia menyebut bahwa infrastruktur venue biliar di Kota Batu telah memenuhi standar dan sangat layak digunakan untuk ajang-ajang bergengsi.
"Venue biliar di Kota Batu sangat siap untuk ajang nasional maupun internasional. Tentu tidak tahun ini karena harus ada koordinasi dengan pihak pusat. Tapi ini sudah menjadi langkah awal penting," ujar Nurochman.
Kejuaraan biliar dalam Porprov Jatim IX ini diikuti lebih dari 400 peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur, meningkat drastis dibanding event sebelumnya di Blitar yang hanya diikuti kurang dari 100 peserta. Antusiasme ini, menurut Nurochman, menjadi motivasi tambahan bagi Kota Batu untuk terus mengembangkan olahraga biliar secara serius.
"Ini bukan sekadar lomba, tapi bagian dari pembangunan karakter, semangat sportivitas, dan daya saing atlet daerah. Kita ingin Kota Batu menjadi rumah bagi lahirnya atlet biliar profesional,” lanjutnya.
Wali Kota Batu juga mengapresiasi komitmen para pihak, termasuk Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Jawa Timur, pengelola venue Carabao Bistro & Pool, serta POBSI Kota Batu yang terus mendorong pembinaan dan pembibitan atlet muda. Ia menilai kolaborasi pemerintah, masyarakat, dan swasta menjadi kunci sukses pembangunan olahraga di daerah.
“Jika seluruh pihak bergandengan tangan, bukan hal mustahil Kota Batu akan menjadi magnet olahraga biliar nasional, bahkan internasional,” pungkasnya.
Kejuaraan ini akan berlangsung selama sepekan, dari 28 Juni hingga 5 Juli 2025. Selain sebagai ajang kompetisi, kegiatan ini juga menjadi bukti keseriusan Kota Batu dalam memajukan dunia olahraga secara berkelanjutan.( Eno)