Berpisahnya Kemenag Morotai Dengan Kementerian Haji dan Umrah Morotai Ditandai Ramah Tamah
Spektroom — Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pulau Morotai melaksanakan ramah tamah di Aula PLHUT Kementerian Haji dan Umrah, Senin (5/1/2026). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka berpisahnya Kementerian Haji dan Umrah dari Kementerian Agama sekaligus menjadi momentum memperkuat kebersamaan dan sinergi aparatur di lingkungan Kemenag Pulau Morotai.
Kegiatan tersebut dihadiri pejabat eselon IV, kepala KUA, kepala Madrasah Negeri dan swasta, ASN dan PPPK di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Pulau Morotai, serta Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Pulau Morotai.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pulau Morotai, H. Abdurachman Assagaf, mengatakan, dinamika kelembagaan merupakan bagian dari proses penguatan tata kelola pemerintahan. Ia menegaskan pentingnya menjaga hubungan kerja, koordinasi, dan kolaborasi antarlembaga dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Perubahan kelembagaan hendaknya tidak mengurangi semangat pengabdian. Justru sinergi dan kebersamaan harus terus dijaga agar pelayanan kepada umat tetap berjalan optimal,” ujar H. Man sapaan H. Abdurachman.
Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Pulau Morotai, Arif Bilo, menyampaikan kesan dan pesan atas kebersamaan serta kerja sama yang telah terjalin selama ini. Ia mengapresiasi dukungan seluruh jajaran Kementerian Agama Kabupaten Pulau Morotai dalam pelaksanaan tugas pelayanan.
“Saya menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan kebersamaan yang telah terbangun dengan baik. Hubungan yang terjalin diharapkan tetap terjaga demi peningkatan kualitas pelayanan ke depan,” ujar Arif Bilo.
Sementara Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kemenag Pulau Morotai, H. Musanif Sibua, menilai kegiatan ramah tamah tersebut sebagai sarana mempererat silaturahmi dan memperkuat soliditas aparatur di tengah perubahan kelembagaan.
“Momentum ini penting untuk menjaga kekompakan dan komunikasi internal agar roda organisasi tetap berjalan efektif dan pelayanan kepada masyarakat semakin baik,” ujar Musanif.