FKUB Kalbar Gelar Bincang Kerukunan dan Refleksi Kemerdekaan

Forum Kerukunan Umat Beragama

FKUB Kalbar Gelar Bincang Kerukunan dan Refleksi Kemerdekaan
Bincang Kerukunan dan Refleksi Kemerdekaan FKUB Kalimantan Barat, (Foto : Apolonius Welly).

Spektroom – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Kalimantan Barat menggelar kegiatan “Bincang Kerukunan dan Refleksi Kemerdekaan untuk Indonesia Maju, Harmonis Bersatu, di Pontianak, Sabtu, (15/08/2025).

Kakanwil Kemenag Kalbar Dr.H.Muhajirin Yanis.M.Pd.I menegaskan kemerdekaan bangsa Indonesia lahir dari semangat persatuan yang kokoh.

“Kerukunan adalah aset bangsa yang tak ternilai. Dari Kalimantan Barat, kita ingin menunjukkan kepada Indonesia bahwa keberagaman adalah kekuatan, bukan perbedaan,” ungkap Muhajirin Yanis.

Wilayah Kalimantan Barat adalah salah satu provinsi yang penduduknya Multietnis, aneka Budaya dan lintas Agama.

Hadir dalam diskusi ini, di antaranya Kepala Kanwil Kemenag Kalbar Dr. H. Muhajirin Yanis, M.Pd.I., Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Kalbar Drs. H. Manto Saidi, M.Si., serta Ketua FKUB Kalbar Prof. Dr. Ibrahim, M.A. (AA)

Berita terkait

Disnakertrans Kalbar Akui Keterbatasan Tenaga Pengawas

Disnakertrans Kalbar Akui Keterbatasan Tenaga Pengawas

Spektroom – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) terus memperkuat fungsi pengawasan ketenagakerjaan untuk mencegah munculnya persoalan di lapangan, terutama yang melibatkan hubungan antara pekerja dan perusahaan. Sekretaris Disnakertrans Kalbar, Muhaimenon, mengatakan persoalan ketenagakerjaan tidak hanya terjadi di sektor perkebunan kelapa sawit, melainkan juga di berbagai bidang

Apolonius welly, Rafles