H-1 Natal, Puluhan Ribu Penumpang Padati Stasiun Tugu Yogyakarta

H-1 Natal, Puluhan Ribu Penumpang Padati Stasiun Tugu Yogyakarta
Stasiun Tugu Yogyakarta sudah mulai dipadati penumpang. (Foto : Fatmawati).

Spektroom — Satu hari menjelang perayaan Natal 2025 atau memasuki hari ke-7 Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 6 Yogyakarta mencatat lonjakan signifikan jumlah penumpang, Rabu (24/12/2025).

Pada hari ini, KAI Daop 6 Yogyakarta melayani sebanyak 66.621 pelanggan, yang terdiri dari 30.983 penumpang berangkat dan 35.638 penumpang tiba di stasiun-stasiun wilayah Daop 6 Yogyakarta.

Pantauan menunjukkan, Stasiun Yogyakarta (Tugu) menjadi stasiun terpadat dengan total 29.572 pelanggan, terdiri dari 13.984 penumpang berangkat dan 15.588 penumpang tiba.

Sementara itu, Stasiun Lempuyangan melayani 6.320 penumpang berangkat dan 6.977 penumpang tiba.
Stasiun Solo Balapan memberangkatkan 5.962 penumpang dan menerima kedatangan 7.944 penumpang.

Adapun Stasiun Klaten mencatat 1.095 penumpang berangkat dan 1.851 penumpang tiba, sedangkan Stasiun Wates melayani 544 penumpang berangkat dan 695 penumpang tiba. Sisanya tersebar di stasiun lain wilayah Daop 6 Yogyakarta.

Suasana calon penumpang yang akan melanjutkan perjalanan dari Stasiun Tugu.(Foto : Fatmawati).

Angka tersebut masih bersifat dinamis karena penjualan tiket masih berlangsung hingga keberangkatan KA terakhir pada tengah malam. Masyarakat diimbau untuk terus memantau ketersediaan tiket melalui aplikasi Access by KAI atau laman kai.id, serta memanfaatkan fitur Connecting Train sebagai alternatif perjalanan apabila tiket pada relasi yang diinginkan telah habis.

Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta, Feni Novida Saragih, menjelaskan bahwa selama tujuh hari pelaksanaan Angkutan Nataru yang dimulai sejak 18 hingga 24 Desember 2025, KAI Daop 6 telah melayani total 405.769 penumpang.

Jumlah tersebut terdiri dari 195.248 penumpang berangkat dan 210.521 penumpang tiba di seluruh wilayah Daop 6 Yogyakarta.
“Jika dibandingkan dengan periode yang sama pada Angkutan Nataru 2024/2025, volume kumulatif penumpang tahun ini mengalami pertumbuhan sekitar 9 persen,” ujar Feni.

Ia menambahkan, sejumlah stasiun tujuan favorit penumpang dari wilayah Daop 6 Yogyakarta antara lain Pasar Senen, Gambir, Surabaya Gubeng, Bandung, dan Malang. Sementara itu, lima kereta api dengan tingkat okupansi tertinggi yakni KA Joglosemarkerto, KA Sri Tanjung, KA Bengawan, KA Progo, dan KA Fajar Utama YK.

“Sisa tempat duduk selama Angkutan Nataru dari wilayah Daop 6 Yogyakarta masih tersedia sekitar 69.753 tiket, termasuk untuk tujuan kota-kota favorit seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang, dan Semarang,” jelasnya.

Manajer Humas KAI Daop 5 mengimbau masyarakat untuk merencanakan perjalanan dengan baik serta mengatur waktu keberangkatan menuju stasiun lebih awal, mengingat meningkatnya kepadatan lalu lintas selama masa libur Natal dan Tahun Baru.

Penulis. : Fatmawati.

Editor. : Biantoro.

Berita terkait

Rotasi Pejabat Pemkot Ambon Belum Final, BKPSDM Belum Serahkan Hasil Identifikasi

Rotasi Pejabat Pemkot Ambon Belum Final, BKPSDM Belum Serahkan Hasil Identifikasi

Spektroom – Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena menegaskan bahwa proses rotasi dan mutasi pejabat di lingkup Pemerintah Kota Ambon belum dapat diputuskan karena Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) belum menyerahkan hasil identifikasi usulan dari seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Pernyataan itu disampaikan Wattimena kepada wartawan usai rapat

Eva Moenandar, Pelinus Latuheru