Herlin Wardina Mahasiswi ISNJ Bengkalis Raih Emas Di 13th ASEAN Para Games 2025 Thailand

Herlin Wardina Mahasiswi ISNJ Bengkalis Raih Emas Di 13th ASEAN Para Games 2025 Thailand
Atlit Herlin Wardina Saat Menerima Medali Emas Cabor Atletik Nomor Lari 200 m T44 putri Di Ajang 13th ASEAN Para Games 2025 Thailand.(Foto: diskominfotik Bkl).

Spektroom - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh putri daerah. Helin Wardina, mahasiswi Institut Syariah Negeri Junjungan Bengkalis, berhasil mempersembahkan medali emas pada ajang 13th ASEAN Para Games 2025 yang digelar di Thailand.

Helin meraih podium tertinggi pada cabang olahraga para atletik nomor lari 200 meter T44 Putri, dalam pertandingan yang berlangsung pada (21/1/2026) pukul 19.00 waktu Thailand. Dengan performa konsisten dan determinasi tinggi, ia mencatatkan waktu 29,92 detik, sekaligus memastikan posisi terdepan di antara para atlet terbaik Asia Tenggara.

Atas capaian tersebut, Dr. Khodijah Ishak Rektor Institut Syariah Negeri Junjungan Bengkalis menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi mendalam. Dalam pernyataannya, Rektor menegaskan bahwa prestasi Helin merupakan kebanggaan, Indonesia, Pemerintah Provisni Riau, Kabupaten Bengkalis, dan Institut Syariah Negeri Junjungan Bengkalis.

“Kami menyampaikan selamat dan penghargaan setinggi-tingginya kepada saudari Helin Wardina atas keberhasilan meraih medali emas di tingkat internasional. Prestasi ini tidak hanya mengharumkan nama Indonesia, Provinsi Riau dan Kabupaten Bengkalis tetapi juga membawa nama baik Institut Syariah Negeri Junjungan Bengkalis. Semoga capaian ini menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa untuk terus berprestasi, menjunjung tinggi nilai disiplin, kerja keras, dan integritas,” ujar Rektor ISNJ Bengkalis.

Atlit Herlin Wardina ( Fito: diskominfotik Bkl)

Keberhasilan Helin tidak hanya mengharumkan nama bangsa di tingkat internasional, tetapi juga mengangkat reputasi Institut Syariah Negeri Junjungan Bengkalis sebagai perguruan tinggi yang mampu melahirkan mahasiswa berprestasi di bidang akademik maupun non-akademik.

Secara lebih luas, medali emas ini memiliki makna strategis bagi pengembangan olahraga para atletik nasional. Keberhasilan Helin Wardina di nomor 200 meter T44 Putri memperkuat posisi Indonesia dalam peta persaingan olahraga disabilitas Asia Tenggara, sekaligus menjadi inspirasi bagi generasi muda, khususnya mahasiswa, untuk terus mengembangkan potensi diri melalui jalur prestasi.

Dengan torehan waktu 29,92 detik dan satu medali emas, Helin Wardina tidak hanya mencatatkan sejarah pribadi, tetapi juga menegaskan bahwa tidak ada penghalang untuk meraih prestasi puncak di level internasional. (SN/SR)

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti