Hingga Hari Kedelapan Operasi Lilin Semeru 2025 Situasi Jember Terkendali

Hingga Hari Kedelapan Operasi Lilin Semeru 2025 Situasi Jember Terkendali
Situasi pos terpadu operasi lilin Semeru 2025 hari kedelapan Sabtu (27/12/2025) malam (Foto Satlantas Jember)

Spektroom - Sebanyak 251 personel Polres Jember dikerahkan di empat Pos Pengamanan, satu Pos Pelayanan, dan satu Pos Terpadu hingga hari kedelapan “Operasi Lilin Semeru 2025” Nataru dengan sinergi lintas sektor, mulai dari TNI, tenaga kesehatan, relawan, hingga kelompok masyarakat.

“Seluruh pos difungsikan sebagai titik pemantauan situasi kamtibmas, kelancaran arus lalu lintas, serta pusat pelayanan cepat dan sigap bagi masyarakat,” ungkap Kasat Lantas Polres Jember AKP Bernardus Bagas Simarmata, di Pos Terpadu, depan Pendopo Bupati Jember, Sabtu (27/12/2025) malam.

Sebelumnya Kapolres Jember AKBP Bobby Adimas Candra Putra menegaskan bahwa Pos Nataru tidak hanya berfungsi sebagai pusat pengamanan, tetapi juga pelayanan bagi masyarakat.

“Kami ingin memastikan seluruh personel siap siaga dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Pos Nataru ini diharapkan menjadi tempat masyarakat merasa aman, nyaman, dan terbantu selama perayaan Natal dan Tahun Baru,” tegasnya.

Kapolres juga menekankan pentingnya sikap humanis dalam setiap pelaksanaan tugas serta respons cepat terhadap potensi gangguan kamtibmas maupun kondisi darurat di lapangan.

“Polres Jember menegaskan komitmennya untuk hadir di tengah masyarakat dan memastikan perayaan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Jember berlangsung aman, damai, dan kondusif,” jelasnya

Menurut Kapolres, hingga hari delapan Sabtu (27/12/2025) Operasi Lilin Semeru 2025, situasi Kamtibmas dan Kamtibselcar Lantas di wilayah hukum Polres Jember kondusif, mantap terkendali.

Fokus pengamanan meliputi tempat ibadah, pusat keramaian, jalur lalu lintas, serta lokasi wisata guna menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif menjaga ketertiban lingkungan serta mematuhi imbauan dari aparat keamanan demi terciptanya situasi yang kondusif selama digelarnya Operasi Lilin Semeru 2025,” pungkasnya. (Budi S)

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti