Inperalis-P Hadir di SMAN I Bengkalis, Menyemai Mimpi dan Orientasi Pendidikan Generasi Muda

Inperalis-P Hadir di SMAN I Bengkalis, Menyemai Mimpi dan Orientasi Pendidikan Generasi Muda
Go to Schol Ikatan Pelajar Mahasaswa Bengkalis - Pekanbaru. (Foto: Diskominfotik Bengkalis)

Spektroom - Ikatan Pelajar Mahasiswa Bengkalis–Pekanbaru (Inperalis-P) kembali menegaskan komitmennya di bidang pendidikan melalui kegiatan Goes to School yang digelar di SMAN 1 Bengkalis pada Jum’at, 9 Januari 2026.

Kegiatan ini menjadi ruang dialog dan inspirasi bagi pelajar dalam mempersiapkan langkah menuju pendidikan tinggi serta masa depan daerah.

Puluhan siswa SMAN 1 Bengkalis mengikuti kegiatan tersebut dengan antusias. Sejak sesi pembukaan hingga penutup, para peserta tampak aktif terlibat dalam diskusi, menunjukkan ketertarikan yang tinggi terhadap materi yang disampaikan.

Ketua Umum Inperalis-P, Nur Fajri Hermawan, dalam sambutannya menegaskan bahwa Goes to School bukan sekadar agenda seremonial, melainkan bagian dari upaya strategis organisasi dalam mendampingi pelajar menghadapi tantangan masa depan.

“Pelajar hari ini adalah investasi sosial Bengkalis ke depan. Melalui kegiatan ini, kami ingin membuka cakrawala berpikir, menumbuhkan keberanian bermimpi, serta mendorong pelajar untuk menjadikan pendidikan sebagai jalan perubahan,” ungkap Fajri.

Materi yang disampaikan mencakup motivasi belajar, pengenalan dunia perkuliahan, strategi memilih jurusan, hingga peluang melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, termasuk akses beasiswa. Inperalis-P juga menekankan pentingnya kesadaran sosial pelajar sebagai bagian dari generasi yang kelak akan mengambil peran dalam pembangunan daerah.

Suasana kegiatan semakin dinamis saat sesi diskusi dan tanya jawab berlangsung. Berbagai pertanyaan kritis diajukan siswa, mulai dari realitas kehidupan mahasiswa, tantangan akademik, hingga kesiapan mental memasuki dunia kampus.

Pihak SMAN 1 Bengkalis mengapresiasi kehadiran Inperalis-P dan menilai kegiatan tersebut memberikan nilai tambah bagi siswa dalam merencanakan masa depan. Menurut pihak sekolah, sinergi antara pelajar dan mahasiswa merupakan bentuk kolaborasi positif dalam membangun ekosistem pendidikan yang berkelanjutan.

Melalui kegiatan Inperalis-P Goes to School, diharapkan terbangun sinergi yang berkelanjutan antara pelajar dan mahasiswa, sekaligus mendorong lahirnya generasi muda Bengkalis yang berpendidikan, berintegritas, dan mampu berkontribusi aktif dalam mewujudkan visi misi pembangunan Kabupaten Bengkalis. (SN/IM)

Berita terkait

Sekolah Rakyat Permanen Tahap II, Terus Dilakukan Secara Masif  di Aceh

Sekolah Rakyat Permanen Tahap II, Terus Dilakukan Secara Masif di Aceh

Spektroom – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mempercepat pembangunan permanen Sekolah Rakyat (SR) Tahap II di Provinsi Aceh sebagai bagian dari pemulihan pasca bencana banjir bandang sekaligus upaya memutus mata rantai kemiskinan melalui peningkatan akses pendidikan yang berkualitas. Pembangunan Sekolah Rakyat di Aceh diharapkan menjadi simpul pemulihan sosial dan ekonomi masyarakat terdampak

Nurana Diah Dhayanti