Ketua Umum Podsi Sulsel Dr. H. Alimuddin: Laksdya TNI Edwin Dijadwalkan Lantik Pengurus Podsi Sulsel di Makassar

Reporter: M. Yahya Patta

Ketua Umum Podsi Sulsel Dr. H. Alimuddin: Laksdya TNI Edwin Dijadwalkan Lantik Pengurus Podsi Sulsel di Makassar

Spektroom - Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia PODSI Sulawesi Selatan periode 2025-2029 dijadwalkan akan dilantik Sabtu malam, 25 Oktober 2025, bertempat di Kampus Universitas Mega Rezky Makassar, Jalan Antang Raya.

Prosesi pelantikan akan dilakukan oleh Wakil Ketua I Pengurus Besar PB PODSI, Laksamana Madya TNI Edwin, M.Si., S.H., M.Han., M.H., didampingi Ketua Bidang Organisasi PB PODSI, Kolonel Muhadi.
Pelantikan ini juga akan dirangkaikan dengan pelantikan pengurus PODSI dari beberapa kabupaten/kota yang telah siap, yakni Kepulauan Selayar, Jeneponto, dan Pinrang.

Setelah prosesi pelantikan, acara akan dilanjutkan dengan Rapat Kerja Provinsi Rakerprov yang membahas penyusunan serta penyepakatan program kerja lima tahun ke depan, termasuk rencana pembentukan Koperasi Dayung.

Rencana kegiatan tersebut mengemuka dalam rapat pleno Pengurus Provinsi PODSI Sulsel yang digelar Jumat, 17 Oktober 2025, di Sekretariat PODSI Sulsel kawasan Tanjung Bunga, Makassar.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Umum PODSI Sulsel, Dr. H. Alimuddin, S.H., M.H., M.Kn., didampingi Sekretaris Umum, Drs. Suarman, M.Pd., serta dihadiri oleh jajaran pengurus lainnya.
Para pengurus yang akan dilantik diharap untuk datang melakukan gladi pada Jumat 24 Oktober 2025 jam 14.00 WITA sekaligus pembagian baju seragam pelantikan dan melakukan pengecekan akhir memasuki proses pelantikan pada esok hari.

Ketua Umum PODSI Sulsel, Dr. H. Alimuddin, menyebutkan bahwa pelantikan pengurus kali ini akan menjadi momentum awal menggerakkan organisasi dan memperkuat sinergi seluruh elemen dayung di Sulawesi Selatan.
“Rakerprov nanti akan menjadi forum strategis untuk menyusun program kerja lima tahun ke depan, dengan fokus utama pada pembinaan dan pelatihan atlet agar berprestasi di tingkat nasional dan internasional,” ujarnya

Dia menegaskan bahwa prestasi atlet harus menjadi indikator utama keberhasilan organisasi olahraga, bukan sekadar banyaknya kegiatan yang digelar. Karena itu, PODSI Sulsel berkomitmen untuk memperkuat pola pelatihan, menyediakan sarana yang memadai, serta mendorong kompetisi yang berkelanjutan bagi para atlet muda.
Selain pembinaan atlet, Alimuddin juga menyoroti pentingnya penguatan organisasi hingga ke tingkat kabupaten/kota. Dari total 24 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan, saat ini baru 16 yang memiliki kepengurusan aktif.
Sebagai bagian dari upaya memperluas kolaborasi, jajaran pengurus PODSI Sulsel juga melakukan silaturahmi dengan Komandan Komando Daerah Angkatan Laut Koarmada VI Makassar, Laksda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.M., pada 15 Oktober 2025.
Pada pertemuan yang berlangsung hangat tersebut, Laksda Andi Abdul Aziz menyatakan kesiapannya untuk membuka secara resmi Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi Porprov cabang olahraga dayung dalam waktu dekat.

“Kami menyambut baik sinergi antara PODSI dan TNI AL. Dukungan ini sangat penting untuk membangun semangat maritim dan membina atlet dayung yang tangguh,” ujar Alimuddin usai pertemuan tersebut.
Demikian Ketua Bidang Promosi, Humas, dan Olahraga Masyarakat PODSI Sulsel, Dr. Hairuddin K., S.S., S.KM., M.Kes memberitakan. ***

Berita terkait

Kemenkop Gelar Bimtek Untuk Penguatan Ekonomi Desa Melalui Kopdeskel Merah Putih

Kemenkop Gelar Bimtek Untuk Penguatan Ekonomi Desa Melalui Kopdeskel Merah Putih

Spektroom— Kementerian Koperasi (Kemenkop) menyatakan komitmennya untuk memperkuat kiprah koperasi sebagai motor utama pertumbuhan ekonomi desa. Untuk itu optimalisasi potensi dan SDM pengelola koperasi menjadi sebuah kewajiban yang harus dilakukan terlebih dahulu. Untuk itulah, Kemenkop dalam upaya membangun ekonomi desa yang mandiri dan berkelanjutan  menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemetaan

Nurana Diah Dhayanti
Alumni Doktor PAI UIJ Inginkan Berkontribusi Pada Almamater Sebagai Amanah Tri Darma

Alumni Doktor PAI UIJ Inginkan Berkontribusi Pada Almamater Sebagai Amanah Tri Darma

Spektroom - Kehadiran perguruan tinggi Islam sejak berdirinya Universitas Islam Jakarta (UIJ) tahun 1950 merupakan kesinambungan perjuangan dan kontribusi umat Islam di Indonesia dalam bidang pendidikan. Kontribusi tersebut diarahkan terlaksana pengkajian pengembangan ilmu ke - Islaman berbasis ilmu Amaliah dan ilmiah. Sejalan dengan itu, program doktor yang berdiri 19 Desember

Asmari, Nurana Diah Dhayanti