Meski Hujan, Jatimpark 1 Tetap Ramai Pengunjung
Spektroom – Suasana dipelataran obyek wisata Jatimpark 1 Kecamatan Batu Kota Batu Jawa Timur nampak sepi.
Namun sebenarnya obyek wisata tersebut ramai dikunjungi banyak orang. Spektroom memantau tempat tersebut hari ini Selasa (30/12/2025) mulai pukul 10.00 WIB pengunjung mengantri membeli tiket masuk cukup ramai dan tempat parkir dipenuhi parkir mobil pengunjung.
Salah satu pengunjung , Anggun asal dari Banyuwangi bersama temannya berjumlah 35 orang. Sebelum berkunjung ke Jatimpark, mereka mengunjung beberapa pondok pesantren untuk study banding.
Mereka juga merupakan siswa-siswi pondok di Banyuwangi.
Karena suasana di Jatimpark 1 hujan, ada sejumlah orang mengais rejeki dengan mengojek payung besar dengan menawarkan jasa membantu memayungi pengunjung menuju tempat parkir.
Mereka tidak memasang tarif, tetapi berapapun diberi mereka terima dengan senanghati.
Diseputar pelataran Jatimpark 1, nampak juga puluhan kios pedagang UMKM yang menjajakan pedagang berbagai makanan khas Jawa Timur, termasuk apel Malang.
Di seberang jalan ada sejumlah Kios atau warung makan yang melayani para pembeli. Tampak warung-warung tersebut cukup ramai yang sedang makan siang.
Spektroom berbaur dengan mereka, ternyata mereka itu para driver yang mengantar rombongan wisatawan. Para karyawati Jatimpark 1 pun banyak yang makan siang di warung makan terdebut.(Ye)