Pemprov Kalteng Galang Aksi Bersih Pantai, Pulihkan Ekosistem Pesisir Sukamara
            Spektroom – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) menggelar aksi Bersih Pantai di Pantai Citra, Desa Sei Cabang Barat, Kecamatan Pantai Lunci, Kabupaten Sukamara, Rabu (17/9/2025). Kegiatan ini menjadi langkah nyata pemprov bersama masyarakat menjaga kelestarian pesisir dan perairan pulau-pulau kecil.
Aksi Bersih Pantai tersebut melibatkan berbagai unsur, mulai dari siswa SMPN 1 Pantai Lunci, guru pendamping, Kepala Desa Sei Cabang Barat beserta perangkat desa, Danramil dan Kapolsek Pantai Lunci bersama jajaran, hingga perwakilan Dinas Perikanan Sukamara. Dari Pemprov Kalteng hadir Tim Dislutkan melalui Bidang Kelautan Pesisir.
Kepala Desa Sei Cabang Barat, Hasyim Asari, menyebut kegiatan ini sebagai wujud kehadiran pemerintah sekaligus bentuk kepedulian sosial masyarakat. “Terima kasih kepada Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran atas terlaksananya kegiatan Bersih Pantai ini. Ini bukti nyata semangat gotong royong menjaga keasrian Pantai Citra,” ujarnya.

Apresiasi juga disampaikan Danramil 08/Jelai, Hera Tomy Jaya, dan Kapolsek Pantai Lunci, S.M. Napitupulu. Menurut mereka, kegiatan semacam ini tidak hanya menjaga kebersihan perairan, tetapi juga memperkuat sinergi lintas pihak sekaligus membangun citra positif bagi Sukamara sebagai daerah pesisir yang tertib dan asri.
Sementara itu, Kepala Dislutkan Prov. Kalteng, Sri Widanarni, menegaskan pentingnya aksi kolektif menjaga pantai. “Melalui kegiatan Bersih Pantai, kami berharap tumbuh kesadaran masyarakat akan arti penting kebersihan lingkungan pesisir dan kelestarian ekosistem laut,” tandasnya.
Informasi ini dilansir dari Humas Dislutkan Provinsi Kalimantan Tengah, publikasi MNC Kalteng, 17 September 2025. (Polin.mmckalteng)