Profesi Guru Memiliki Peran Strategis Meningkatkan Kualitas Pendidikan.
Spektroom - Para guru terus menjaga peran sebagai teladan di tengah tantangan dunia pendidikan yang semakin kompleks . Perubahan sosial yang begitu cepat serta pesatnya perkembangan teknologi menuntut para guru untuk mampu beradaptasi, tanpa meninggalkan integritas dan tanggung jawab profesional sebagai pendidik.
" Dunia pendidikan menghadapi tantangan yang tidak sederhana, guru harus terus beradaptasi, dan menjadi teladan baik dilingkungan sekolah maupun ditengah masyarakat. " Ujar Sekda Kota Depok Mangnguluang Mansyur di Depok,Rabu.(24/12/2025)
Dikatakan pendidikan guru memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan, tidak hanya dari sisi kompetensi dan profesionalisme juga dalam membentuk kepribadian serta tangung jawab seorang guru. Guru pendidikan Agama Islam tidak hanya menyampaikan ilmu juga menanamkan nilai etika dan spiritualitas kepada peserta didik.
" Kemajuan kota Depok sangat ditentukan oleh kualitas SDM yang dibangun melalui sektor pendidikan. Oleh karena itu peningkatan kapasitas dan profesionalisme guru harus terus di perkuat secara berkelanjutan. Setiap dedikasi guru diruang kelas sesungguhnya merupakan investasi jangka panjang bagi masa depan bangsa dan daerah. " Jelas Mangnguluang Mansyur.
PPG pendidikan Agama Islam Batch 3 tahun 2025 ikuti 253 peserta berasal dari kota Depok dari jenjang SD, SMP, SMA dan SMK. Program tersebut dilaksanakan di lembaga pendidikan tenaga kependidikan ( LPTK ) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta selama 45 hari secara daring.
Kepala Dinas Pendidikan ( DISDIK ) Kota Depok, Siti Chaerijah Aurijah, menyampaikan apresiasi terhadap kepada para guru yang telah menyelesaikan Pendidikan Profesi Guru ( PPG) Batch 3 tahun 2025. Apresiasi tersebut disampaikan pada kegiatan Refleksi dan Tasyakuran kelulusan PPG yang digelar di Balai Kota Depok.
" Kelulusan PPG merupakan pencapaian penting bagi para guru, program tersebut tidak hanya berfokus pada aspek akademik, juga pembentukan profesionalisme, integritas dan karakter pendidik. PPG bukan sekedar proses akademik tetapi juga proses pembentukan profesionalisme , integritas dan karakter guru " Ungkap Kadis Pendidikan Kota Depok.
PPG menjadi bagian dari upaya peningkatan kualitas SDM pendidikan, khususnya guru agar semakin kompeten, adaptif dan mampu menjawab tantangan perkembangan zaman.
" Guru profesional, kunci utama dalam mewujudkan pembelajaran yang bermakna, sejalan dengan semangat Kurikulum Merdeka dan penguatan Profil Belajar Pancasila " Jelas Siti Chaerijah Aurijah.