Sat Binmas Polres Parepare Goes To School di SMA Negeri 4, Bina karakter Pelajar dan Serahkan Sarana Olahraga

Sat Binmas Polres Parepare Goes To School di SMA Negeri 4, Bina karakter Pelajar dan Serahkan Sarana Olahraga
Aipda Muh. Saleh dari Binmas Polres Parepare bertindak sebagai pembina upacara (Foto: Humas Polres Parepare)

Spektroom - Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Parepare melaksanakan kegiatan pembinaan karakter pelajar melalui program Police Goes To School di SMA Negeri 4 Parepare, Senin (26/1/2026).

Kegiatan tersebut berlangsung di SMA Negeri 4 Parepare yang berlokasi di Jalan Lasiming, Kelurahan Ujung Bulu, Kecamatan Ujung, Kota Parepare.

Pada kegiatan tersebut, Sat Binmas menugaskan Aipda Muh. Saleh sebagai pembina upacara, bertujuan menanamkan nilai-nilai kebangsaan serta kecintaan terhadap tanah air kepada para pelajar.

Pada kesempatan itu, Aipda Muh. Saleh menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas kepada siswa-siswi agar tetap fokus menuntut ilmu dan tidak menyimpang dari tujuan pendidikan.

Dirinya mengingatkan pelajar untuk menjauhi penyalahgunaan narkotika, tidak membolos saat jam belajar, tidak terlibat balap liar, serta selalu mematuhi aturan dan etika berlalu lintas.

Bola voli diserahkan kepada pihak sekolah (Foto: Humas Polres Parepare

Selain memberikan edukasi, Sat Binmas Polres Parepare juga menyampaikan dukungan terhadap pengembangan bakat olahraga pelajar dengan menyerahkan bantuan berupa dua buah bola voli yang diserahkan kepada pihak sekolah.

Terpisah Kasat Binmas Polres Parepare AKP Anwar, menjelaskan bahwa kegiatan pembinaan pelajar melalui program Police Goes To School serta pemberian sarana olahraga merupakan bagian dari program kerja Sat Binmas Polres Parepare dalam rangka mewujudkan Polri Untuk Masyarakat dan Polri yang memberikan manfaat bagi masyarakat.

AKP Anwar berharap, edukasi terkait etika sosial serta bantuan sarana olahraga tersebut dapat memberikan manfaat positif bagi para pelajar, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.(**).

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti