Serahkan POK 2026, Kakan Kemenag Haltim Minta Tingkatkan Sinergi dan Kualitas Pelayanan Masyarakat
Spektroom - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Timur H. Idris menyerahkan Petunjuk Operasional Kegiatan (POK) Satuan Kerja (Satker) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Timur tahun anggaran 2026. Pada penyerahan yang berlangsung di aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Timur, Kamis (15/1/2026) Kakan Kemenag Haltim didampingi Kepala Bagian Tata Usaha M. Asngari.
POK tersebut diserahkan kepada seluruh pimpinan satuan kerja (Satker) terdiri dari para kepala seksi dan kepala pendidikan Madrasah di wilayah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Timur.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Timur H. Idris pada penyerahan POK mengatakan, pentingnya mehmaksimalkan Petunjuk Operasional Kegiatan (POK) untuk hal-hal yang produktif.
"Keberhasilan dalam pengelolaan POK adalah bukti nyata kemampuan satuan kerja atau Satker dalam melaksanakan program prioritas dengan penyerapan anggaran yang tepat sasaran," ujar H. Idris.
Kemampuan dalam mengevaluasi dan memanfaatkan POK kata H. Idris, harus memberikan dampak langsung terhadap capaian strategis, baik dalam hal realisasi program kerja maupun peningkatan kinerja tahunan.
Kepada seluruh ASN Kementerian Agama Kabupaten Halmahera Timur, Kakan Kemenag mengajak untuk terus mendukung optimalisasi POK dalam upaya menciptakan terobosan dan peningkatan kinerja untuk mendukung pelayanan terbaik kepada masyarakat.