Diskominfo Gowa Sosialisasi Pengisian Survei SPBE

Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE)

Diskominfo Gowa Sosialisasi Pengisian Survei SPBE
Sosialisasi Pengisian Survei SPBE ( Foto : Humas Pemkab Gowa )

Spektroom - Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Kabupaten Gowa menggelar Sosialisasi Pengisian Formulir Reviu Arsitektur dan Peta Rencana Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) secara virtual di Peace Room Kantor Bupati Gowa, Kamis (22/1/2026).

Plt Kepala Dinas KominfoSP Gowa, Andi Tenriwati Tahri mengatakan kegiatan ini untuk menyamakan persepsi dan pemahaman terkait pengisian formulir survei SPBE sesuai dengan ketentuan dari Digitama yang merupakan pendamping penyusunan arsitektur dan peta rencana SPBE tersebut.

“Data hasil survei ini akan menjadi instrumen utama dalam penyusunan Arsitektur dan Peta Rencana SPBE Kabupaten Gowa, sekaligus memotret kondisi eksisting implementasi SPBE di seluruh SKPD. Aspek yang dikaji meliputi layanan, aplikasi, infrastruktur, tata kelola, serta data dan informasi,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Andi Tenri menegaskan, pengisian ini sangat penting dilakukan, karena akan menghasilkan data yang valid dan dapat digunakan secara optimal.

“Kami ingin data yang akurat, konsisten, dan faktual sesuai kondisi rill di OPD masing-masing, lengkap dan konsisten, serta selaras dengan tugas dan fungsi perangkat daerah dan dokumen perencanaan yang dimiliki,” jelasnya.

Dirinya mengaku penyusunan SPBE tahun ini terjadi penetapan ulang (zeroing) indeks SPBE nasional. Dimana Kabupaten Gowa sendiri pada tahun 2024 memiliki indeks SPBE sebesar 3,62, namun dengan sistem baru, seluruh daerah akan memulai kembali dari angka nol.

Olehnya ia berharap berharap, seluruh SKPD dapat berpartisipasi aktif dalam proses pengumpulan data dan validasi informasi SPBE sehingga Kabupaten Gowa mampu menjadi daerah strategis menuju Pemerintahan Digital (PEMDI) yang lebih terintegrasi, efisien, serta berorientasi pada pelayanan publik berbasis teknologi.

“Transformasi digital ini mampu meningkatkan kinerja birokrasi, memperkuat tata kelola pemerintahan berbasis data, dan menjadi fondasi untuk mewujudkan visi Kabupaten Gowa sebagai daerah dengan tata kelola pemerintahan digital yang adaptif dan inovatif,” pungkasnya.

Berita terkait

Camat Bungku Kabupaten Morowali  Meraih Gelar  Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Camat Bungku Kabupaten Morowali Meraih Gelar Doktor di Program Pascasarjana UMI Makassar

Spektroom - Kinerja aparatur sipil negara merupakan faktor kunci dalam keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan kualitas pelayanan.publik.Ditengah tuntutan reformasi birokrasi,globalisasi dan digitalisasi layanan Aparatur sipil negara tidak hanya di tuntut bekerja secara administratif,namun juga harus mampu menunjuķkan kinerja yang produktif,adaptif dan berorientasi. Camat Bungku Kabupaten Morowali

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti
Dan Dim 1425 Jeneponto Pastikan Koperasi Merah Putih Desa Bungeng  Siap Operasional

Dan Dim 1425 Jeneponto Pastikan Koperasi Merah Putih Desa Bungeng Siap Operasional

Spektroom - Tahapan pembangunan Koperasi Merah Putih Desa Bungeng, Kecamatan Batang, Kabupaten Jeneponto, resmi dituntaskan setelah seluruh pekerjaan fisik dinyatakan selesai 100 persen. Rampungnya pembangunan tersebut mendapat perhatian langsung dari Dandim 1425/Jeneponto Letkol Inf Abdul Muthalib Tallasa yang turun meninjau kondisi koperasi pada Jum'at, (30 /1/2026)

Yahya Patta, Nurana Diah Dhayanti